Kapuas Hulu (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu, Kalimantan Barat mengimbau masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem yang terjadi beberapa hari terakhir di daerah tersebut.
"Saat ini cuaca tidak menentu, hujan deras angin kencang kerap terjadi terutama malam hari," kata Kepala BPBD Kapuas Hulu Gunawan, di Putussibau Kapuas Hulu, Kamis.
Disampaikan Gunawan, Kabupaten Kapuas Hulu rawan terjadinya bencana alam seperti banjir, angin puting beliung dan tanah longsor serta kebakaran hutan dan lahan, oleh karena itu masyarakat perlu meningkatkan kewaspadaan serta turut serta melakukan mitigasi bencana.
Menurutnya, saat ini BPBD Kapuas Hulu sedang gencar-gencarnya melakukan sosialisasi terkait mitigasi bencana, terutama upaya pencegahan serta penanganan dan penanggulangan bencana yang melibatkan semua pihak termasuk kesadaran masyarakat.
"Yang perlu kita lakukan itu upaya pencegahan dengan menjaga kelestarian lingkungan," katanya.
Selain itu, Gunawan juga meminta agar camat dan kepala desa proaktif dalam mitigasi bencana, apabila ada terjadi bencana segera melaporkan perkembangan dan dampak bencana.
"Yang perlu diwaspadai bukan hanya bencana alam, tetapi juga bencana non alam seperti kebakaran pemukim penduduk, sehingga perlunya sinergi semua pihak termasuk lapisan masyarakat," kata Gunawan.
BPBD Kapuas Hulu imbau masyarakat waspada cuaca ekstrem
Kamis, 6 April 2023 15:52 WIB