Pontianak (ANTARA) - Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menyatakan komitmennya untuk mempermudah perizinan bagi pengembang perumahan yang membangun hunian bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).
Pemerintah daerah, katanya, akan memberikan dukungan maksimal kepada setiap pengembang perumahan yang berkeinginan untuk membangun rumah dengan skema Kredit Pemilikan Rumah (KPR) untuk MBR.
"Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah untuk memfasilitasi pemenuhan kebutuhan perumahan bagi masyarakat dengan tingkat penghasilan yang rendah," kata Muda di Sungai Raya, Minggu.
Bupati Muda juga mengapresiasi inisiatif dari para pengembang perumahan yang telah berkontribusi dalam membangun perumahan bersubsidi di Kabupaten Kubu Raya.
"Langkah ini adalah sebuah peluang emas, terutama dalam menghadapi bonus demografi, dimana banyak rumah tangga baru yang memerlukan tempat tinggal yang layak," tuturnya.
Dia menggarisbawahi pentingnya memiliki rumah yang layak sebagai syarat utama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat dan menjadi salah satu indikator penurunan angka kemiskinan.
Muda menegaskan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya berkomitmen untuk terus berupaya dalam menata pemukiman dengan lebih efektif, cepat, dan berdasarkan pada data yang diperoleh dari desa-desa.
Selain itu, Bupati Muda menekankan bahwa pelayanan publik, termasuk pelayanan perizinan, juga harus diupayakan untuk menjadi lebih efisien dan cepat.
Menurutnya, pemenuhan kebutuhan ini adalah salah satu aspek yang harus mendapatkan perhatian serius dari pemerintah daerah, mengingat perizinan yang lebih cepat akan memudahkan pengembang dalam memulai proyek-proyek perumahan yang mendukung MBR.
"Dengan komitmen kuat dari pemerintah daerah, dukungan pengembang perumahan dan pelayanan publik yang lebih baik, diharapkan Kabupaten Kubu Raya dapat terus bergerak maju dalam menyediakan hunian yang layak bagi masyarakat, sekaligus memberikan kontribusi positif dalam upaya mengurangi kemiskinan," kata Muda.
Kubu Raya tingkatkan pembangunan rumah masyarakat berpenghasilan rendah
Minggu, 3 September 2023 21:26 WIB