Istanbul (ANTARA) - Situs Amerika Serikat “vote.gov”, yang menyediakan informasi resmi pemilu kepada publik, dibanjiri pengunjung usai penyanyi Amerika Taylor Swift mengumumkan dukungannya untuk calon presiden partai Demokrat Kamala Harris pada pemilu 5 November nanti.
Juru bicara Administrasi Layanan Umum (GSA) mengatakan bahwa sebanyak 337.826 orang mengunjungi situs tersebut segera setelah Swift mengumumkan dukungannya terhadap Harris pada Selasa. Jumlah ini menunjukkan lalu lintas yang signifikan.
Pada Selasa, Swift melalui akun Instagram-nya mengumumkan bahwa dia akan memilih Kamala Harris dan pasangannya Tim Walz setelah debat langsung pertama antara kandidat Republik Donald Trump dan Harris.
Menunjuk pada bahaya kecerdasan buatan (AI), Swift mengatakan dia memutuskan untuk mempublikasikan dukungannya terhadap Harris setelah Trump mengklaim bahwa Harris menerima dukungannya dengan membagikan foto dirinya yang dihasilkan AI.
Unggahan Instagram Swift yang mendukung Harris sejauh ini telah menerima lebih dari 10 juta suka.
Sumber: Anadolu
Situs pemilu AS dibanjiri pengunjung setelah Taylor Swift dukung Harris
Jumat, 13 September 2024 10:00 WIB