Sejumlah pelajar bermain dengan ular Sanca di arena peringatan Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional (HCPSN) 2018 di Grabag, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (15/11/2018). Pada peringatan HCPSN kali ini mengusung tema ”Mari Selamatkan Puspa dan Satwa Indonesia" yang bertujuan mengajak masyarakat terutama generasi muda peduli dan turut andil dalam menjaga kelestarian lingkungan. ANTARA FOTO/Anis Efizudin/hp.