Badan Kerjasama organisasi Wanita (BKOW) Kalimantan Barat berkomitmen untuk turut serta bersama pemerintah dalam memajukan pembangunan berkelanjutan di Kalimantan Barat terutama menuju peradaban kaum perempuan yang lebih baik.

"Kami menyadari untuk membangun sebuah peradaban yang lebih baik, tentu tidak bisa dilakukan sendiri. Kita harus bersama-sama dalam mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan," kata Ketua BKOW Kalimantan Barat Erlinawati, dihubungi ANTARA, di Putussibau ibu kota Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu.

Disampaikan Erlinawati, BKOW merupakan wadah bergabungnya organisasi perempuan di Kalimantan Barat, saat ini sudah 39 organisasi perempuan yang tergabung di dalamnya.

Menurut dia, sejak berlangsung Musyawarah daerah BKOW Kalbar telah dilaksanakan sejumlah program kerja yang mendapatkan juga dukungan dari berbagai pihak terutama dari Gubernur Kalimantan Barat beserta jajaran.

"Kami sangat berterima kasih atas dukungan dan sinergitas Pemprov Kalbar hingga pelantikan pengurus BKOW Kalbar periode 2020-2024," kata Erlinawati yang juga menjabat sebagai Anggota DPD RI perwakilan daerah Kalimantan Barat.

Dikatakan Erlinawati, agenda besar BKOW Kalbar dalam waktu dekat yang sudah direncanakan yaitu Rapat konsolidasi (Rakon) yang akan dihadiri oleh Gabungan Organisasi Wanita (GOW) se-Kaimantan Barat.

"Kami mohon dukungan dan sinergitas semua pihak agar kita bersama-sama memajukan pembangunan di Kalbar,"pinta Erlinawati yang baru saja dilantik menjadi Ketua BKOW oleh Gubernur Kalimantan Barat.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2021