Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Kepolisian Resor (Polres) Kapuas Hulu,Kalimantan Barat mengingatkan mahasiswa untuk menjauhi narkoba karena dapat merusak masa depan generasi muda.

"Isi waktu dengan kegiatan positif hindari pergaulan bebas dan penyalahgunaan narkotika," kata Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Kapuas Hulu IPTU Jamali di Putussibau, Kapuas Hulu, Sabtu.

Disampaikan Jamali, salah satu upaya yang dilakukan Sat Resnarkoba Kapuas Hulu yaitu memberikan edukasi dan sosialisasi terkait pembinaan dan penyuluhan dalam rangka pencegahan serta rehabilitasi korban penyalahgunaan narkoba dengan sasaran mahasiswa baru di Kapuas Hulu.

Menurut dia, tujuan sosialisasi tersebut sebagai upaya cegah dini dan agar mahasiswa mengetahui terkait bahaya dan ancaman penyalahgunaan narkoba.

Dikatakan Jamali, peran generasi muda juga sangat penting dalam upaya bersama memerangi dan memberantas peredaran narkoba, sehingga mahasiswa perlu mengetahui tentang dampak penyalahgunaan narkoba yang merusak masa depan generasi muda sebagai generasi penerus bangsa.

Selain itu, mahasiswa bisa menjadi pelopor dalam memberikan edukasi dan sosialisasi baik di kalangan kampus maupun di lingkungan masyarakat.

"Kepedulian terhadap lingkungan keluarga dan masyarakat juga penting agar tidak terjerumus ke dalam bahaya narkoba," kata Jamali.

Jamali juga meminta mahasiswa untuk tidak ragu dan takut untuk melaporkan kepada petugas kepolisian terdekat apabila melihat atau pun mendengar indikasi peredaran narkoba baik di lingkungan masyarakat dan kampus.

"Narkoba musuh kita bersama jangan sesekali coba-coba dengan narkoba sekali terjerumus maka rusaklah masa depan bahkan bisa di hukum pidana," pesan Jamali.

Pewarta: Teofilusianto Timotius

Editor : Admin Antarakalbar


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Barat 2023