Sekadau (Antara Kalbar) - Bulan Kitab Suci Nasional Paroki Sekadau akan dibuka secara resmi Rabu (25/9).oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sekadau, Yohanes Jhon.
Puluhan mobil hias akan ikut meramaikan jalannya pawai pembukaan BKSN itu.
“Awalnya, pembukaan direncanakan akan dilakukan oleh Bupati Sekadau. Namun, kabar terakhir yang kami terima, beliau berhalangan hadir karena melakukan pelepasan keberangkatan calon jamaah haji asal Sekadau di Batam,†tutur Sekertaris Umum Panitia BKSN Sekadau Hermanus Hartono, Selasa.
Hermanus Hartono juga mengungkapkan Wakil Bupati Sekadau, Rupinus, turut berhalangan menghadiri pembukaan BKSN karena tengah melakukan tugas luar daerah yaitu mengikuti kegiatan Teknologi Tepat Guna (TTG) di Pekanbaru, Riau.
Panitia kemudian melakukan koordinasi dengan Sekda dan hasilnya positif, dipastikan Sekda Sekadau yang membuka kegiatan.
"Untuk hari pertama pelaksanaan BKSN akan diisi dengan pawai keliling. Saat ini sudah ada 30 buah mobil hias yang siap unjuk gigi dalam acara pawai. Marching band dari SMA Karya Sekadau akan mengiringi hari pertama BKSN. Sebelumnya, perlombaan olahraga sepakbola serta bola volly putra-putri dalam rangka BKSN 2013 telah dilaksanakan sejak tanggal 20 September lalu. Selain serangkaian perlombaan olahraga, panitia juga menggelar lomba cerdas cermat," lkata Hartono.
Pria asal tanah Sempitak itu juga mengatakan, hal baru di BKSN tahun ini, panitia sudah mengagendakan perlombaan paduan suara yang akan diikuti setiap kring. Ini merupakan kali pertama perlombaan paduan suara digelar dalam event BKSN.
Sepuluh kring, sejumlah kelompok kategori dan semua Stasi serta dibawah naungan Paroki Santo Petrus dan Paulus Sekadau turut berpartisipasi memeriahkan gelaran BKSN tahun ini.
"Kita bangga, semua kring dan stasi antusias untuk ikut andil memeriahkan BKSN tahun ini," katanya.
Sampai dengan hari ini, persiapan panitia sudah matang. Stand-stand pameran tampak sudah berdiri di lokasi pelaksanaan BKSN, di lapangan SMPK Santo Gabriel Sekadau.
BKSN tahun ini akan digelar selama tiga hari, terhitung tanggal 25-28 september. "Semua persiapan sudah matang. Kita berharap semua berjalan lancar sampai selesai nanti,†pungkasnya.