Pontianak (Antara Kalbar) - Tim Sepakbola Indonesia Pontianak (Persipon) yang juga dikenal sebagai kesebelasan Elang Khatulistiwa akan menjamu tujuh kesebelasan lawannya di kandang sendiri dalam mengawali Liga II tahun 2017.
"Liga II yang sebelumnya bernama Liga Indonesia (Ligina) atau Devisi Utama Liga Indonesia itu menunjuk Kota Pontianak, Kalbar sebagai tempat penyelenggara pertandingan tim-tim yang tergabung di grup IV yang akan digelar di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman (SSA)," kata Ketua Pelaksana Pertandingan di Kota Pontianak, Arbian Octora di Pontianak, Sabtu.
Arbian mengatakan, dari tujuh tim tamu yang akan berlaga menghadapi Persipon secara berurutan, yakni tim Sragen United, PSIS Semarang, PSIR Rembang, PPSM Magelang, Persis Solo, Persiba Bantul, dan Persipur Purwodadi.
"Skuad kebanggaan masyarakat Kalbar, Persipon ini akan mengawali laga perdananya bertemu tim Sragen United, Minggu (23/4), yang akan digelar di SSA Pontianak pukul 15.00 WIB," ungkapnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Kadisporapar) Kalbar, Kartius mengatakan Pemprov Kalbar sangat mendukung terselenggaranya Liga II grup IV di Kota Pontianak.
"Persipon kebanggaan warga Kalbar ini harus bangkit menuju prestasi terbaik sepakbola di tanah air. Bila perlu anak-anak Persipon mampu menembus hingga ke Liga I," ujarnya.
Kartius menambahkan, momen sebagai tuan rumah ini harus dimanfaatkan dengan baik, dan ayo masyarakat Kalbar dukung penuh klub sepakbola kebanggaan masyarakat itu.
"Saya sudah meminta Persipon untuk bisa menunjukkan penampilan terbaik dan mampu mengatasi lawan-lawannya. Hingga dapat diperhitungkan di tingkat nasional. Dan untuk persiapan dan pematangan tim, kami juga melakukan rapat bersama PSSI, KONI dan pihak manajemen Persipon," katanya.