Pontianak (ANTARA) - Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji bersama Ketua KONI Kalbar Fachrudin Siregar membagikan bantuan kepada sejumlah atlet dan pelatih cabang olahraga yang ada di provinsi itu dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional XXXVII.
"Melalui Haornas ke-37 ini kita mengajak kepada semua pihak untuk terus memasyarakatkan olahraga demi menjaga kesehatan bersama. Selain itu, kita juga minta Pemda agar bisa memberikan perhatian penuh kepada para atlet yang ada di daerahnya masing-masing," kata Sutarmidji usai membagikan bantuan kepada para atlet Kalbar di Pontianak, Sabtu.
Dia juga meminta kepada KONI yang ada di ditingkat provinsi maupun pengda dan pengcab di seluruh Kalbar untuk bisa terus melakukan pembinaan terhadap atlet, mengingat banyak potensi atlet yang bisa dikembangkan, namun masih minim pembinaan.
"Yang paling penting juga kepada para atlet ini, meski pun menggeluti dunia olahraga, namun jangan sampai meninggalkan pendidikannya, khususnya bagi atlet yang masih berstatus sebagai pelajar dan mahasiswa. Karena prestasi di bidang olahraga memang penting, namun pendidikan jauh lebih penting," tuturnya.
Ditempat yang sama, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalbar Fachrudin Siregar mengatakan, dalam peringatan Haornas tahun ini pihaknya membagikan sejumlah sembako kepada para atlet yang ada.
"Bukan hanya untuk atlet, tapi bantuan ini juga kita berikan kepada pelatih, dan mantan atlet dan mantan pelatih. Bantuannya ada 10 kilogram beras, mie instan, susu, minyak goreng, gula dan lain," katanya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kalimantan Barat Windy Prihastari mengatakan pihaknya saat ini sedang fokus untuk melakukan perbaikan sarana prasarana dan gedung olahraga yang ada di provinsi itu.
"Kita akan memfokuskan perbaikan sara dan prasarana gedung olahraga sehingga fungsinya bisa memberikan manfaat untuk para atlet dalam meningkatkan kemampuan mereka," tuturnya.
Untuk pembinaan para atlet, katanya masig akan terus berlanjut, namun dikarenakan saat ini masih dalam masa panedmi COVID-19, sehingga beberapa agenda olahraga banyak yang ditiadakan.
"Namun, kita minta kepada para atlet dimasa pandemi ini agar bisa terus berlatih secara mandiri, tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Windy.
Baca juga: Kubu Raya petakan keberadaan atlet dan cabang olahraga unggulan
Baca juga: Momentum Haornas 2020, Kadisporapar Kalbar ajak masyarakat jaga kebugaran
Baca juga: Haornas momentum meningkatkan prestasi atlet
Gubernur Kalbar-KONI bagikan bantuan untuk atlet dan pelatih
Sabtu, 12 September 2020 12:28 WIB