Pontianak (ANTARA) -
Kebakaran diperkirakan terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Puluhan unit mobil pemadam kebakaran datang dari berbagai lokasi untuk memadamkan kebakaran hebat tersebut.
Pantauan di lapangan, hampir tiga jam petugas bekerja keras api berhasil dijinakkan. Namun petugas tetap bersiaga mengantisipasi kemungkinan api kembali muncul.
Selain itu, dikabarkan pula ada warga yang berlari ke dalam salah satu ruko yang terbakar. Tiba-tiba, bangunan tersebut ambruk namun hal ini masih dikonfirmasi kembali.