Kapuas Hulu (ANTARA) - Kepala kepolisian daerah (Kapolda) Kalimantan Barat Irjen Pol Sigit Tri Harjanto meminta jajarannya hingga ketingkat polsek untuk selalu menjaga kesehatan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
"Kapolda mengecek pembangunan gedung Polres Kapuas Hulu dan dalam arahannya Kapolda minta polsek untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," kata Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Donny Chalres Go, dihubungi ANTARA, di Putussibau ibu kota Kabupaten Kapuas Hulu, Minggu.
Disampaikan Donny Chalres Go, dalam arahan Kapolda di Kapuas Hulu meminta juga agar jajaran Polres Kapuas Hulu tetap menjaga kesehatan dalam melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat.
"Penekanan Kapolda, jaga kesehatan dan tingkatkan pelayanan kepada masyarakat," jelas Donny.
Kunjungan Kapolda Kalbar Irjen Pol Sigit Tri Harjanto ke Polres Kapuas Hulu, menggunakan helikopter Polda Kalbar yang didampingi oleh Dir Pol Airud Polda Kalbar Kombespol Benyamin Sapta dan Spripim Kapolda.
Kapolda Kalbar ke Kapuas Hulu minta jajaran tingkatkan pelayanan
Minggu, 25 Juli 2021 19:40 WIB