Putussibau, Kapuas Hulu (ANTARA) - Debit air banjir yang terjadi di Kecamatan Belitang Hilir dan Belitang, Kabupaten Sekadau wilayah Kalimantan Barat semakin meningkat, sehingga warga setempat diminta meningkatkan kewaspadaan.
Pantauan di lapangan sejumlah pemukiman penduduk dan fasilitas umum terendam banjir, bahkan aktivitas masyarakat terpusat di halaman Kantor Camat Belitang.
"Debit air masih naik sejak sore, tadi juga sudah banyak harta benda warga di evakuasi secara gotong royong, jadi kami minta warga meningkatkan kewaspadaan," kata Camat Belitang Hermansah, di lokasi banjir, Kecamatan Belitang Sekadau, Kamis.
Disampaikan Hermansah, saat ini pihaknya mengintensifkan Pemerintahan Desa Belitang Satu dan Belitang Dua untuk memantau kondisi warga yang minta bantuan evakuasi.
"Kecamatan, sejauh ini sudah menyiapkan tempat seperti sekolah, GPU kecamatan dan rumah dinas camat, Koramil, Sekolah SMP, TK untuk tempat pengungsian. Pengobatan dipindahkan ke GPU Belitang dua mengingat, puskesmas lumpuh total karena banjir," ucap Hermansah.
Banjir yang terjadi sejak beberapa hari terakhir di daerah tersebut semakin meluas, hingga sepanjang jalan pasar hingga arah daerah Sunyat.
Pasokan sembako yang di bawa menggunakan mobil dagang sedikit terhambat karena banjir. Penyeberangan motor kini beraktivitas di halaman kantor Camat Belitang Hilir.***3***
Debit air banjir di Sekadau Kalbar meningkat, warga diminta waspada
Kamis, 4 November 2021 21:59 WIB