Makassar (ANTARA) - Wakil Presiden (Wapres) RI Ma’ruf Amin bertolak menuju tiga provinsi di Tanah Papua untuk memastikan percepatan pembangunan kesejahteraan bagi masyarakat di wilayah setempat.
Sekretariat Wakil Presiden di Makassar, Senin, menginformasikan Wapres selaku Ketua Badan Pengarah Percepatan Otonomi Khusus Papua (BP3OKP) didampingi Wury Ma’ruf Amin akan mengunjungi Provinsi Papua, Provinsi Papua Pegunungan, dan Provinsi Papua Selatan pada 9--13 Oktober 2023.
Pada kunjungan kali ini Wapres akan memastikan percepatan pembangunan otonomi khusus Papua tetap dalam komitmen perlindungan hak asasi manusia, khususnya bagi orang asli Papua.
Selain itu, Wapres fokus pada sektor pendekatan keamanan dan mendorong program desain besar olahraga nasional dapat diimplementasikan oleh para atlet, tokoh, dan masyarakat Papua.
Menggunakan Pesawat Kepresidenan TNI AU Boeing 737-400, Wapres lepas landas dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma menuju Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan.
Di Kota Makassar, Wapres singgah sejenak untuk menyaksikan Groundbreaking pembangunan Masjid Andi Amran Sulaeman dan peletakan batu pertama Rumah Sakit Internasional Andi Amran Sulaeman.
Setelah itu, Wapres melanjutkan penerbangan menuju Bandar Udara Sentani Jayapura, Provinsi Papua.
Pada Selasa (10/10), Wapres akan memusatkan kegiatan di Kantor Gubernur Papua dengan sejumlah agenda, di antaranya menerima audiensi dari para tokoh pegiat kemanusiaan HAM dan Perdamaian, menerima para pimpinan pengusaha asli Papua, serta memimpin Rapat Koordinasi BP3OKP terkait keterpaduan pendekatan keamanan dan kesejahteraan di Papua.
Di hari berikutnya, Rabu (11/10), Wapres akan melakukan sejumlah agenda di Stadion Utama Papua Bangkit, Jayapura, Papua.
Wapres dijadwalkan akan melakukan peninjauan di sekitar stadion, menerima para tokoh olahraga, serta akan menghadiri penyerahan sertifikat pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL).
Pada hari keempat usai dari Jayapura, Papua, Wapres melanjutkan agenda kunjungan menuju Bandar Udara Wamena, Provinsi Papua Pegunungan, menggunakan pesawat Hercules VIP, Kamis (12/10).
Di provinsi ini, Wapres akan menghadiri peletakan batu pertama sarana dan prasarana Provinsi Papua Pegunungan serta bertemu dengan jajaran pemerintah provinsi setempat, para bupati, serta tokoh masyarakat di Papua Pegunungan.
Di hari yang sama, Wapres melanjutkan penerbangan menuju Bandar Udara Mopah, Merauke, Provinsi Papua Selatan, untuk melakukan penandatanganan prasasti peletakan batu pertama sarana dan prasarana kantor Pemerintahan Provinsi Papua Selatan.
Wapres dijadwalkan kembali dan tiba di Jakarta pada Jumat (13/10).
Baca juga: Wapres RI kunjungan kerja ke Jawa Timur
Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin kunjungi tiga provinsi di Papua
Senin, 9 Oktober 2023 11:52 WIB