Washington (ANTARA Kalbar/Reuters) - Sebuah Video Presiden Barack Obama dirilis yang menunjukkan dia sedang menghapus air matanya setelah terpilih kembali dan mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim dan sukarelawan atas kerja keras mereka.
"Saya benar-benar yakin bahwa kalian semua hanya akan melakukan hal yang menakjubkan dalam hidup anda," kata Obama kepada tim kampanyenya di markas mereka, Chicago, Rabu, setelah kemenangannya terhadap Mitt Romney.
Obama mengatakan tim kampanyenya melakukan pekerjaan yang jauh lebih baik dari perkiraan saat pertemuan untuk menetapkan tujuan dan efektivitas sebagai komunitas muda di Chicago.
Semakin emosional, Obama mengatakan bahwa pekerjaan di kantornya sudah banyak yang menunggu.
"Karena apa yang telah kalian lakukan membuat pekerjaan yang saya lakukan menjadi sangat penting. Dan saya benar-benar bangga. Saya benar-benar bangga dengan kalian semua," kata Obama, sambil menghapus air matanya.
Seluruh tim kampanye Obama menyambut dengan tepuk tangan yang meriah.
Obama juga menjadi emosional dalam sambutan terakhirnya di Iowa, Senin, karena suaranya pecah dan dia menghapus air matanya saat Obama melihat timnya yang telah membantu menyukseskan kampanye.
(S038)