Surabaya (Antara Kalbar) - Istri almarhum mantan Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Hj Shinta Nuriyah Wahid, menyatakan pihaknya akan menyomasi partai politik atau calon legislator yang memasang atribut atau baliho bergambar Gus Dur tanpa seizin keluarga.
"Kami akan melakukan somasi kepada partai politik yang menggunakan foto Gus Dur, atau apapun yang berbau Gus Dur," ujarnya di sela Pembekalan Caleg Perempuan Partai Nasdem di Surabaya, Kamis.
Langkah hukum tersebut dilakukan karena memang ada surat yang ditandatangani pengacara keluarga yang isinya melarang memakai gambar atau apapun namanya yang berbau Gus Dur.
Ia mengaku mendapat banyak aduan dan laporan dari sejumlah pihak karena banyaknya baliho atau alat peraga kampanye yang menggunakan nama maupun gambar Gus Dur.
Mayoritas laporan yang diterimanya terkait gambar dan baliho kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
"Jadi sekali lagi, bagi siapa saja yang menggunakan nama, foto atau apapun yang berbau Gus Dur maka harus disomasi," kata Hj Shinta Nuriyah.
Pihaknya menambahkan sebelum Gus Dur wafat juga sempat menuliskan surat wasiat tentang pelarangan pemakaian atribut bergambar Gus Dur.
"Kalau tidak percaya dan ingin bukti, silakan tanya ke pengacara keluarga Gus Dur," kata dia.