Pontianak (Antara Kalbar) - Ratusan prajurit di jajaran Lanud Supadio, Skadron Udara 1, Skadron Udara 51, Batalyon 465 Paskhas, Denhanud 473 Paskhas dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) melaksanakan test urine di kantor Seksi PK Lanud Supadio, Senin (17/4).
Test urine yang berlangsung mendadak ini digelar usai upacara penaikan Bendera Merah Putih. Satu persatu anggota antre mengambil tabung tempat urine dan dicatat oleh anggota Satpomau Lanud Supadio.
Komandan Pangkalan TNI AU Supadio Marsekal Pertama (Marsma) TNI Minggit Tribowo, S.IP mengatakan, test urine ini sengaja dilaksanakan secara mendadak agar anggota tidak ada persiapan sehingga hasil yang diperoleh betul-betul nyata. Menurut dia, dengan cara ini dapat diketahui secara langsung apakah ada anggota yang mengkonsumsi narkoba atau tidak.
"Setelah anggota melaksanakan libur panjang tentunya kita tidak mau ada anggota yang berprilaku menyimpang atau melanggar aturan khususnya penggunaan narkoba. Dan sekarang dilakukan test urine mendadak untuk mengetahui apakah ada anggota yang memakai Narkoba selama melaksanakan libur," kata Danlanud.
Danlanud juga mengatakan bila ada anggota yang terjaring memakai Narkoba pasti anggota tersebut akan dikeluarkan dengan tidak hormat dari TNI Angkatan Udara. Hal ini sesuai dengan perintah Pimpinan TNI maupun pimpinan TNI AU tentang bahaya Narkoba. "Jadi saya tekankan kepada segenap anggota Lanud Supadio agar jangan sekali-kali untuk dekat apalagi terlibat dengan Narkoba baik sebagai pemakai maupun sebagai pengedar, " tegas Danlanud.
Tes Urine Dadakan di Lingkungan Lanud Supadio
Selasa, 18 April 2017 15:20 WIB
......... kita tidak mau ada anggota yang berprilaku menyimpang atau melanggar aturan ......