Sanggau (ANTARA) - Komandan Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (Dansatgas TMMD) Regtas Ke-107 TA 2020 Kodim 1204 Sanggau, Letkol Inf Gede Setiawan meninjau secara langsung kesiapan alat berat yang dipakai untuk mengerjakan pembukaan jalan di Dusun Jonti, Desa Sungai Batu, Kecamatan Kapuas, Kabupaten Sanggau, Selasa (31/3/2020).
Dilokasi TMMD Komandan Kodim 1204 Sanggau Letkol Inf Gede Setiawan selaku Dansatgas TMMD Regtas ke-107 dengan berjalan kaki didampingi oleh Pasiter Kodim 1204/Sanggau Kapten Inf Eko Prasetyo Widodo, Danki SSK TMMD Regtas ke 107 dan Kepala Wilayah Jonti Susilo Samuel melihat secara langsung alat berat apakah dalam kondisi keadaan baik dan siap pakai.
Selain itu melihat keadaan langsung medan dan kontruksi tanah di lokasi TMMD, alat berat seperti exavator, grader dan stampbal yang digunakan sangatlah penting dan diperlukan dalam membantu pengerjaan sasaran program TMMD tersebut.
Pengecekan dilakukan guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan pada saat bekerja dalam pengerjaan peningkatan jalan penghubung di Dusun Jonti. "Dengan dilakukan perawatan yang baik dan rutin diharapkan alat ini dapat bekerja secara maksimal tanpa ada kendala hingga pengerjaan peningkatan jalan ini selesai dilaksanakan", tegas Dansatgas.
Baca juga: Prajurit Satgas TMMD dan warga percepat pengecatan jembatan
Baca juga: Logistik TMMD diserahkan dan Satgas TMMD ke Posko
Baca juga: Personel Satgas TMMD ajari anak-anak bersihkan tangan