Pontianak (ANTARA) - Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan meminta kepala daerah di Kalbar untuk mengarahkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar menggunakan produk lokal dan mengurangi penggunaan produk impor.
"Ini saya sampaikan, sesuai arahan langsung dari Presiden Joko Widodo tentang Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia," kata Ria Norsan di Pontianak, Rabu.
Baca juga: Norsan minta Pemkab Kapuas Hulu tingkatkan IPM
Baca juga: Polemik minyak goreng, Wagub Kalbar minta maaf
Ria Norsan mengatakan sesuai arahan Presiden pada kegiatan Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia, hingga saat ini, dunia masih menghadapi situasi ketidakpastian dan terus berupaya memulihkan ekonomi.
"Untuk itu, pak Presiden menekankan pentingnya memacu pertumbuhan ekonomi dengan tidak menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), dan anggaran BUMN untuk membeli barang impor," tuturnya.
Presiden secara tegas menginstruksikan jajarannya untuk menggunakan produk-produk dalam negeri dan tidak membeli barang-barang impor.
Baca juga: Wagub Kalbar koordinasi ke BKKBN Pusat terkait penurunan Stunting
Baca juga: Wagub Kalbar lantik 572 pejabat fungsional penyederhanaan birokrasi
Selain itu, kata Norsan, Presiden juga mendorong agar produk-produk lokal dapat segera masuk pada katalog elektronik lokal yang diluncurkan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).
"Yang punya e-Katalog Lokal baru 46 pemda dari 514 kabupaten kota dan 34 provinsi. Baru 46 pemda, padahal untuk membangun e-Katalog Lokal ini syaratnya sudah nggak kayak dulu. Dulu memang rumit sekarang sangat simpel," katanya.
Untuk itu, kata Norsan, Presiden mendorong peningkatan kualitas dari produk-produk dalam negeri agar segera masuk ke dalam e-Katalog Lokal dan diharapkan dapat menggerakkan perekonomian di daerah.
Baca juga: Tiga kabupaten terbaik terima penghargaan dari Wagub Kalbar
Baca juga: Wagub Kalbar minta Pemda Sambas antisipasi masuknya varian Omicron
"Nanti makin banyak produk-produk lokal, produk-produk unggulan daerah itu semuanya masuk ke e-Katalog. Dan itu akan memacu ekonomi daerah dan itu saya pastikan membuka lapangan kerja yang banyak di daerah tanpa kita sadari," katanya.
Untuk itu, dirinya meminta agar seluruh OPD di Kalbar dan pemda yang ada untuk dapat merealisasikan komitmen pembelian dan pemanfaatan produk dalam negeri tersebut.
Norsan minta OPD dan Pemda gencarkan penggunaan produk lokal
Kamis, 26 Mei 2022 9:25 WIB