Sanggau (Antara Kalbar) - TP PKK Kabupaten Sanggau menggelar berbagai kegiatan dalam rangka menyambut HUT Kartini. Salah satunya berupa pertandingan bola voli yang digelar selama 18 hari dan berakhir beberapa waktu lalu.
"Untuk peringatan HUT Kartini tahun 2016 ini, salah satu kegiatan yang kita gelar yakni turnamen bola volly wanita. Turnamen ini berlangsung selama 18 hari hingga final," ujar Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sanggau Arita Apolina Hadi.
Arita memaparkan, saat turnamen yang diberi tajuk Kartini Cup ini, untuk juara satu disabet tim putri Tanjung Kapuas, kemudian juara kedua diraih tim putri Inggis, Kecamatan Mukok. Lantas, juara ketiga diraih tim Dusun Bali, Kecamatan Parindu. Lalu untuk juara IV diraih tim Setompak, Kelurahan Sungai Sengkuang.
Ditegaskan, turnamen itu bertujuan untuk mengenang jasa RA Kartini, yang sangat berjasa bagi kaum wanita. Dan merupakan salah satu cara untuk mempererat tali silaturahmi sesama kaum wanita. "Yang terpenting adalah dengan turnamen ini, sama juga kita mendukung program pemerintah yaitu Sanggau Sehat," tegasnya.
Untuk kedepan ujar Arita, pihaknya akan lebih menggiatkan lagi berbagai kegiatan, dalam memperingati HUT RA Kartini.
PKK Sanggau Gelar Lomba Bola Voli HUT Kartini
Senin, 2 Mei 2016 9:38 WIB