Sekadau (Antara Kalbar) - Menyambut puasa umat muslim di Balai Sepuak, Kecamatan Belitang Hulu, Kabupaten Sekadau melakukan tradisi bersih-bersih mesjid. Tradisi yang sudah berjalan sejak dahulu itu masih terjaga dengan baik hingga sekarang. Remaja mesjid pun tak ketinggalan turun tangan ikut berbenah.
"Semua umat Muslim yg ada di Balai Sepuak melaksanakan tradisi setiap menyambut bulan suci Rahmadhan selalu melakukan tradisi bersih dari dalam mesjid sampai luar mesjid," ungkap Pegawai Masjid Nurul Hidayah Balai Sepuak, Sudarmono melalui pesan singkatnya, Minggu.
Dia melanjutkan, tradisi bersih-bersih masjid ini tiap tahun dilakukan tentunya untuk memupuk rasa kebersamaan sebagai umat Muslim. Untuk tahun ini mungkin terbilang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, hal ini dikarenakan bahwa dimana pada tahun ini para remaja masjid juga ikut serta dalam kegiatan pembenahan masjid.
"Tahun sebelumnya para remaja banyak yang menuntut ilmu diluar, dan tahun ini banyak yang sudah selesai dan ada yang menetap atau ada juga yang sudah bekerja di kampung halaman dan ini membuat suasana kebersamaannya menjadi sangat terasa," tutupnya.
Sementara itu Karem warga setempat juga membenarkan melalui pesan singkatnya jika ada yang berbeda dengan tahun ini. Lebih ramai dan saling membantu di masjid sehingga pembenahan atau bersih-bersih di masjid menjadi lebih cepat.
"Harapan kita jelas, bukan cuma tahun ini dan seandainya bisa bukan cuma momen ini saja kita berkumpul dan bersama-sama bersih-bersih masjid. Semoga kedepannya kegiatan semacam ini semakin memupuk rasa kebersamaan kita semua," kata dia.
"Besok sampai sore ada bakti sosial di komplek pemakamam, TPA dan masjid, malam seperti biasa tadarusan, saur bersama dan buka bersama yang di laksanakan oleh Remas NurulHidayah. Anggota remaja masjid selama bulan puasa mengadakan piket yg di mulai dari jam 21:00 setelah tadarusan sampai jam 4:00, dan tujuan piket membangunkan warga Muslim secara door to door," pungkasnya
Masjid Agung Nurul Hidayah Balai Sepuak Berbenah
Minggu, 5 Juni 2016 23:54 WIB