Pontianak (Antaranews Kalbar) - Komandan Pangkalan TNI AU (Danlanud) Supadio Marsekal Pertama (Marsma) TNI Minggit Tribowo memimpin ziarah Hari Pahlawan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dharma Patria Jaya, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Sabtu.
Kegiatan Ziarah yang merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Pahlawan Ke-73 itu juga dihadiri para pejabat Militer/Polri/Sipil, personel gabungan Kodam XII/Tanjungpura, Lanud Supadio, Lantamal XII Pontianak, Polda Kalbar, segenap Aparatur Sipil Negara (ASN), gabungan ibu-ibu dari PIA Ardhya Garini Cab. 19/D.I Lanud Supadio, Persit Kartika Chandra Kirana, Bhayangkari, Jalasenastri serta para ?pelajar Kabupaten Kubu Raya.
Pelaksanaan ziarah ditandai dengan penghormatan terhadap para pahlawan dan peletakan karangan bunga oleh Danlanud Supadio di tugu TMP Dharma Patria Jaya sebagai bentuk penghargaan dan penghormatan kepada para Pahlawan yang telah gugur untuk kepentingan bangsa dan negara Indonesia.
Baca juga: Kasdam Tanjungpura Pimpin Ziarah ke TMP
Kemudian dilanjutkan dengan tabur bunga bersama oleh peserta ziarah di pusara para pahlawan.
Danlanud Supadio Marsma TNI Minggit Tribowo mengatakan hari ini kita memperingati Hari Pahlawan Republik Indonesia, salah satu rangkaian kegiatannya adalah melaksanakan ziarah ke TMP Dharma Patria Jaya.
"Hal ini mengingatkan kita bahwa kemerdekaan kita ini bukan lahir begitu saja dan Indonesia terbentuk tidak hanya diberikan oleh penjajah namun melalui perjuangan para Pahlawan yang luar biasa. Makna hari Pahlawan bagi kita generasi muda wajib memelihara dan melanjutkan perjuangan para pahlawan," katanya.
Baca juga: Kodam XII/TPR Ziarah TMP Dharma Patria Jaya
Menurutnya, para pahlawan sudah menunjukkan bagaimana perjuangan mereka dengan tidak mementingkan diri pribadi, kelompok dan golongannya.
Mereka rela berkorban mempertaruhkan jiwa dan raga demi ibu Pertiwi.
Untuk itu, kepada generasi muda, Minggit berpesan agar bersama-sama memanfaatkan waktu yang ada sebaik-baiknya, isi diri dan belajar yang baik semaksimal mungkin agar bisa mengisi kemerdekaan dimasa mendatang.
"Jadilah generasi muda yang dapat diandalkan dan mampu untuk membuat Indonesia lebih jaya dan lebih makmur," tuturnya.
Baca juga: Wagub Kalbar Pimpin Ziarah Makam Pahlawan
Baca juga: Ziarah kubur di hari lebaran