Ketapang (ANTARA) - Antisias warga setempat sangat tinggi dalam membantu Satgas TMMD mengerjakan bantuan program TNI, karena bagi warga kehadiran program TMMD sangat membantu warga mengatasi kesulitan baik air bersih.
“Kami sangat senang dengan kepedulian TNI melalui program TMMD yang membantu warga di Desa kami," kata Roby selaku tokoh masyarakat Desa Beringin Rayo, Senin.
Roby menyebutkan, selama ini warga dusunnya mengalami kesulitan memperoleh air bersih untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Warga susah untuk mendapatkan air bersih.
Baca juga: PJU solar cell di Desa Beringin Rayo mulai dipasang
"Biasanya kami ambil airnya di sungai. Tapi dengan bantuan ini kami sangat bersyukur, setidaknya bantuan bak air bisa membantu kami dengan mudah mendapat air bersih," katanya.
Saat ini, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa TMMD Ke-108 Kodim 1203/Ketapang yang berlangsung di Desa Beringin Rayo Kecamatan Tumbang Titi, Kabupaten Ketapang
Dalam kesempatan itu, Serka Umarhan sebagai Dantim pengerjaan bak penampung air bersih di Desa Beringin Rayo. Beberapa warga dengan antusias sekali turut aktif atau berpartisipasi dalam membantu prajurit Kodim 1203/Ketapang bersama-sama gotong royong mengerjakan pembangunan bak air.
Baca juga: Satgas TMMD Kodim 1203/Ktp dimata warga Beringin Rayo
Baca juga: Dansatgas TMMD jalin keakraban bersama anak buahnya
Baca juga: Di waktu lenggang anggota TMMD lakukan Komsos ke warga
Warga antisias sekali bantu Satgas TMMD Kodim 1203/Ktp
Senin, 6 Juli 2020 10:18 WIB