Putussibau (ANTARA) - Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Regtas ke–110 Kodim 1306/Putussibau yang sedang dilaksanakan di Dusun Tintin Kemantan, Desa Hulu Pengkadan, Kecamatan Pengkadan, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar masih terus dikerjakan setiap harinya.
Dalam kegiatan tersebut, tidak kalah penting adalah keterlibatan Ibu–ibu yang sehari-harinya menyiapkan logistik berupa makanan ringan dan minum bagi personel yang ikut dalam pekerjaan TMMD.
Baca juga: Masyarakat ceritakan asal usul Tintin Kemantan kepada anggota TMMD
Baca juga: Satgas TMMD bersama warga peringatan Israk Mikraj
“Kami merasa senang, walau tiap hari harus memasak, tapi apa yang kami kerjakan ini ada manfaatnya untuk mendoronga semangat bapak-bapak TNI di sasaran TMMD Kodim 1206/Putussibau," kata Dewi warga Hulu Pengakadan, Minggu.
Menurutnya, ibu-ibu Dusun Tintin Kemantan dan warga lainnya rutin setiap harinya menyiapkan makanan ringan dan minum dengan ikhlas untuk mendorong semangat Personil Satgas TMMD dalam bekerja dilokasi.
"Bagi Ibu-ibu Dusun Tintin Kemantan, merupakan suatu kebanggaan tersendiri bisa membantu menyiapkan makanan ringan dan minuman untuk prajurit TNI apalagi TMMD kali ini adalah merupakan pembangunan yang dilaksanakan di wilayah Desa kami," tutupnya.
Baca juga: Anggota TMMD bantu warga rencanakan sarana untuk berwudhu
Baca juga: Satgas TMMD dukung SDN 06 Suka Ramai ikuti lomba tingkat kabupaten
Baca juga: Camat Pengkadan dorong warganya dukung program TMMD ke-110