Jakarta (ANTARA) - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) pada Selasa mengumumkan bahwa pelaksanaan BWF World Tour Finals 2022 batal digelar di Guangzhou, China dan dipindahkan ke Bangkok, Thailand.
Berdasarkan pernyataan tertulis BWF dalam laman resminya, turnamen penutup musim itu akan dilaksanakan pada 7-11 Desember, satu pekan lebih cepat dari jadwal sebelumnya di Guangzhou. Itu dilakukan karena ketersediaan stadion Nimibutr Arena di Bangkok serta konsekuensi dari perpindahan lokasi.
BWF menyatakan bahwa Asosiasi Badminton China (CBA) telah sepakat untuk perpindahan ini mengingat akan ada banyak kendala apabila turnamen tetap digelar di China di tengah situasi pandemi COVID-19 yang masih mengintai Negeri Tirai Bambu itu.
BWF World Tour Finals merupakan turnamen penutup musim yang diikuti hanya delapan wakil terbaik di tiap nomor berdasarkan performa sepanjang 2022.
Daftar atlet yang lolos kualifikasi menuju BWF World Tour Finals akan dirilis pada 22 November setelah penyelenggaraan turnamen Australian Open 2022.
BWF World Tour Finals 2022 batal digelar di Guangzhou
Selasa, 15 November 2022 17:37 WIB