Pontianak (ANTARA) - Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga & Pariwisata (Disporapar) Kota Pontianak, Rizal mengapresiasi kegiatan Wedding Showcase 2022 yang diselenggarakan oleh Hotel Mercure-Ibis.
Ia berharap kegiatan ini dapat mengembangkan pergelaran wedding dan mutu maupun pengetahuan tentang wedding di Pontianak untuk membantu para calon pengantin.
"Kalau biasanya kita melihat di media, Instagram atau harus mencari lokasinya di mana tapi dengan kegiatan ini kan kita bisa lihat faktanya dan bisa bernegosiasi secara langsung. Tentunya kita berharap wedding showcase ini dapat membantu calon pengantin yang sedang butuh inspirasi pernikahan dan juga para vendor-vendor. Juga tentunya kegiatan ini akan membuat citra kota Pontianak lebih baik ke depannya," kata dia.
Pernikahan menjadi salah satu momen yang begitu penting bagi seluruh masyarakat dan dengan adanya pameran pernikahan tentunya menjadi kesempatan emas, bagi pasangan yang akan merencanakan pernikahan.
Untuk pertama kalinya, Hotel Mercure – ibis Pontianak City Center bersama Yours Event Planner dan Dy_Weddinghouse Decoration menggelar Wedding Showcase bertajuk “The Story of Lifetime” di Grand Anggrek Ballroom lantai 3, ibis Pontianak City Center. Acara ini digelar selama 2 hari pada tanggal 25-26 November 2022 mulai pukul 12.00 WIB.
Wedding Showcase ini menggandeng lebih dari 20 vendor ternama di Pontianak yang terdiri dari berbagai macam bidang seperti make up artist, photo dan videography, entertainment, decoration, wedding cake, mahar dan seserahan, dan lainnya.
“Tujuan diadakannya wedding showcase ini karena sudah mulai memasuki masa endemi, dimana pernikahan sudah bisa berlangsung seperti sedia kala bahkan bisa diadakan dengan skala besar, kami ingin memperkenalkan kembali kepada tamu bahwa hotel Mercure memiliki 2 grand ballroom yaitu Cendana Sky Ballroom dan Meranti Ballroom sedangkan ibis memiliki Grand Anggrek Ballroom dimana sangat cocok untuk melaksanakan wedding, ” ungkap Jessica , marketing communication Hotel Mercure – ibis Pontianak .
Wedding showcase ini menyajikan akan memberi kesempatan pasangan untuk berinteraksi lebih dalam dengan calon vendor pernikahan. Di sini juga akan menampilkan koleksi terbaru, penawaran dan potongan harga yang sangat menggiurkan dari beberapa vendor pernikahan.
Menariknya lagi bagi calon pengantin yang ingin menikah dan menggunakan venue di Hotel Mercure maupun Ibis akan mendapatkan diskon tambahan serta hadiah menarik pada hari tersebut.
Berbagai penawaran spesial juga telah disiapkan bagi para calon pengantin yang hadir dalam Wedding Showcase tersebut. Beberapa di antaranya adalah paket wedding mulai dari Rp90.000.000 untuk 750 orang dan potongan hingga 15% untuk pasangan yang deal dihari tersebut.
Pada acara tersebut, Mercure dan ibis Pontianak juga telah menyiapkan berbagai doorprize. Hadiah tersebut berupa voucher menginap di hotel accor group di Bali, Pullman Jakarta Central Park, hotel Mercure Pontianak hingga tiket pesawat dan masih banyak lagi voucher yang disiapkan masing-masing vendor.
Seluruh hadiah tersebut akan diundi di hari terakhir pelaksanaan Wedding Showcase yang nantinya dapat dibawa pulang oleh calon pengantin. Selain memberikan doorprize, pihak penyelenggara juga mengadakan demo riasan wajah, peragaan busana dan demo memasak dari executive chef untuk memeriahkan acara.
Saat menyelenggarakan Wedding Showcase 2022, pihak hotel juga menerapkan protokol kesehatan sesuai arahan pemerintah. Tetap memakai masker dan menjaga kebersihan venue maupun makanan.