Ketapang (ANTARA) - Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Dedy Shopiardi menutup Turnamen Mini Soccer di Lapangan Mini Soccer Nusantara Ketapang, Jumat. Turnamen ini diselenggarakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang dalam rangka menyemarakkan HUT ke-68 Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar).
Pj Sekda mengatakan turnamen ini dimulai sejak 20 Januari lalu. Peserta yang ikut sebanyak 16 tim gabungan Perangkat Daerah se-Kabupaten Ketapang. Ia menyampaikan rasa syukur atas suksesnya penyelenggaraan turnamen ini.
"Saya berterima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat hingga turnamen ini berlangsung lancar, aman dan sukses. Sehingga turnamen ini telah menjadi pemeriah HUT Provinsi Kalbar yang ke-68 tahun," ungkap Pj Sekda.
Pj Sekda berharap turnamen ini dapat memberikan nuansa, semangat dan meningkatkan kerjasama. Terutama diantara perangkat daerah yang nantinya bersama-sama membangun ketapang menjadi lebih baik di tingkat daerah, provinsi, dan nasional.
Pada turnamen ini, Tim Setda FC meraih juara pertama setelah berhasil menang adu pinalti melawan tim BKPSDMxBPKAD Ketapang. Sedangkan juara tiga bersama di menangkan oleh DisporaxPerkimLH dan Dinas kesehatan.
"Saya mengucapkan selamat kepada tim yang keluar sebagai juara pada turnamen ini. Kepada tim yang belum berhasil agar terus semangat berlatih untuk mencapai hasil yang maksimal," ucap Pj Sekda.
Acara penutupan ini dihadiri juga Kepala Dinas Kominfo, Dispora, PUTR dan Kasat Pol PP Ketapang. Serta Forkopimda dan para kepala bagian sekretariat daerah Kabupaten Ketapang.