Pemkab Sanggau Rapat Fasilitasi Persiapan Gawai
Sabtu, 4 April 2015 10:27 WIB
Sanggau (Antara Kalbar) - Kabupaten Sanggau bersiap mengikuti sejumlah kegiatan budaya diantaranya pekan gawai Dayak se-Kalbar, gawai adat Dayak Sanggau serta pesta seni budaya se-Kalimantan di Yogyakarta.
Terkait hal itu, Pemkab Sanggau menggelar rapat yang dipimpin Wakil Bupati Yohanes Ontot serta dihadiri berbagai kalangan membahas agenda fasilitasi seni budaya daerah, yang masing-masing digelar tidak lama lagi.
"Gawai Dayak Sanggau Tahun 2015 yang akan mengusung tema melalui gawai Dayak Nosu Minu Podi Kabupaten Sanggau, kita dukung 7 Brand Image yakni Sanggau tertib, Sanggau bersih, Sanggau pintar, Sanggau Sehat, Sanggau terang, Sanggau maju infrasruktur serta Sanggau berbudaya dan beriman.
Gawai ini juga dengan sub tema dengan masyarakat Dayak beradat dan berbudaya kita sukseskan program Pemkab Sanggau maju dan terdepan," ungkap Ontot.
Kegiatan ini akan digelar pada tanggal 7-9 Juli 2015 mendatang di rumah Betang Dori Mpulor, Sungai Mawang diikuti perwakilan setiap kecamatan se-Kabupaten Sanggau.
Adapun lomba-lomba yang akan digelar diantaranya lomba tari kreasi, lomba menyumpit, lomba pangkak gasing, lomba pencak silat, lomba souvenir motif Dayak, lomba menumpuk padi dan menampik padi, lomba lagu daerah, lomba pantun, lomba mendongeng, lomba busana daerah anak-anak dan lomba membuat kue tradisional.
Kemudian Kabupaten Sanggau juga akan mengikuti Gawai Dayak Provinsi Kalbar ke XXX Tahun 2015 akan mengusung tema, seni budaya sebagai cerminan budaya bangsa yang berkualitas. Lantas sub tema dengan pekan gawai Dayak ke XXX Tahun 2015, kita tingkatkan kualitas seni budaya sebagai media untuk mempererat persatuan dan kesatuan bangsa.
"Kita juga akan mengikuti gawai tingkat provinsi akan digelar pada 20-27 Mei mendatang di rumah Radankg Pontianak," ujar Ontot.
Gawai ini akan diikuti peserta merupakan perwakilan tiap kabupaten/kota se-Kalimantan Barat. Adapun lomba-lomba yang digelarnya lomba cipta lagu Dayak, lomba bujang dara gawai dan lomba tari Dayak kreasi.
Ditambahkan Ontot, akan ada pergelaran festival seni budaya Dayak Kalimantan ke XIII Tahun 2015 di Yogyakarta pada 1-3 Oktober Tahun 2015 di komplek taman budaya Yogyakarta. Kegiatan ini, akan dilaksanakan Ikatan Keluarga Besar Kabupaten Sanggau di kota tersebut.