Kotawaringin Timur (ANTARA) - Suasana haru terasa saat satu persatu personel Kodim 1015/Spt yang tergabung dalam Satuan Tugas TMMD berpamitan dengan masyarakat, khususnya keluarga asuh tempat mereka tinggal selama kegiatan TMMD Reguler ke-109 berlangsung di Kecamatan Pulau Hanaut Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah.
Seperti yang terjadi ketika Pratu Erwanto dan Pratu Deky berpamitan dengan keluarga Janah yang merupakan keluarga asuh mereka selama mereka melaksanakan TMMD. Pihak keluarga terlihat menahan sedih ketika harus berpisah dua prajurit TNI.
Walaupun hanya tinggal bersama satu bulan, Erwanto dan Deky sudah mereka anggap seperti anggota keluarga sendiri. Apalagi selama ini keduanya bisa beradaptasi dengan baik dan tidak segan-segan membantu keseharian keluarga ini, di sela aktivitas melaksanakan kegiatan TMMD.
Hafis, anak sang pemilik rumah bahkan sampai minta peluk dan gendong oleh Pratu Deky. Dia seakan tidak mau dua tentara itu meninggalkan rumahnya karena sudah merasa dekat dengan keduanya.
"Kami sangat berterima kasih kepada keluarga Bu Janah karena sudah menerima kami dengan sangat baik. Kami juga sedih harus berpisah dengan mereka karena mereka semua orang baik," kata Deky, Senin.
Deky yakin perasaan yang sama dirasakan rekan-rekan Satgas TMMD. Masyarakat Kecamatan Pulau Hanaut sangat bersahaja dan baik. Masyarakat banyak membantu Satgas TMMD dalam melaksanakan tugas sehingga TMMD berjalan lancar dan sukses.
TMMD Reguler ke-109 dilaksanakan di Desa Bapinang Hilir, Babirah dan Bapinang Hulu pada 22 September hingga 21 Oktober 2020. Sebanyak 150 personel dilibatkan terdiri dari anggota TNI, Polri dan masyarakat.
Sasaran fisik yang dikerjakan terdiri dari perbaikan tiga jembatan dan satu mushola serta pembangunan pos terpadu. Selain itu ada juga sasaran nonfisik yang telah ditetapkan untuk dicapai.
Selama satu bulan pelaksanaan TMMD, prajurit menginap di rumah-rumah warga yang menjadi keluarga asuh mereka. Pribadi TNI yang merakyat, membuat mereka sudah terbiasa dan tidak sungkan membantu pekerjaan warga di sela istirahat mereka melaksanakan sasaran fisik dan nonfisik TMMD.
"Kami memohon maaf atas semua kekurangan dan kesalahan kami selama kegiatan. Mudah-mudahan hasil kegiatan TMMD Reguler ke-109 ini membawa manfaat bagi masyarakat," katanya.
Baca juga: Begini bentuk perhatian keluarga asuh kepada Satgas TMMD
Baca juga: Sukses TMMD jadi pembuktian kecintaan TNI kepada Rakyat
Baca juga: Dandim 1015/Spt berharap hubungan baik terus terjalin meski TMMD berakhir
Anak ini minta di gendong saat melepas Satgas TMMD
Senin, 26 Oktober 2020 16:06 WIB