Pontianak (ANTARA) - Kepolisian Resor Bengkayang, Polda Kalbar menghadirkan Posko Pelayanan Satuan Polair dan hal itu dalam rangka memberikan rasa aman pengunjung obyek wisata Pantai Kura-Kura yang selalu ramai ketika Idul Fitri.
"Posko ini dibangun dengan tujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat yang akan berlibur di objek wisata Pantai Kura-kura pada saat perayaan hari raya Idul Fitri 1443 H," ujar Kasat Polair Polres Bengkayang, Ipda Ratnam yang sekaligus bertindak sebagai Perwira pengendali dalam Pos pelayanan di objek wisata Pantai Kura-Kura saat dihubungi di Bengkayang, Selasa.
Ia juga mengatakan bahwa destinasi wisata pantai merupakan salah satu pilihan masyarakat sekitar maupun wisatawan luar untuk berkunjung pada saat liburan lebaran. Sehingga perlu pengamanan dan pelayanan agar liburan masyarakat tetap aman dan terkendali.
"Kembali, Posko Pelayanan ini kita dirikan sebagai bentuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang datang ke wilayah perairan kita saat memasuki libur lebaran," kata Ipda Ratnam.
Selain Pos Pelayanan Operasi Ketupat 2022, dia memastikan personel Satuan Polair Polres Bengkayang juga akan membuat Posko SAR sebagai upaya kesiapan dalam penanganan khusus apabila terjadi laka air. Terlebih yang mengharuskan untuk dilakukan pencarian maupun evakuasi terhadap korban.
"Dalam pengamanan dan pelayanan di objek wisata, kita dari Satuan Polair Polres Bengkayang juga bekerja sama dengan instansi pemerintah setempat dan kelompok sadar wisata untuk bersama-sama menjaga situasi pada saat liburan Hari Raya Idul Fitri 1443 H," katanya.
Pantai Kura-kura yang berlokasi di Desa Karimunting, Kecamatan Sungai Raya Kepulauan, Kabupaten Bengkayang, saat lebaran selalu ramai dikunjungi. Wisatawan yang datang bukan hanya dari daerah sekitar namun juga dari luar yang ingin menikmati keindahan pantai dan liburan keluarga.
Posko Satuan Polair beri rasa aman pengunjung di Pantai Kura-Kura
Selasa, 3 Mei 2022 12:44 WIB