Sekadau (Antara Kalbar) - Sebanyak 45 peserta mengikuti lomba sampan (Perahu Bidar) di Sungai Sekadau Desa Mungguk Kecamatan Sekadau Hilir.
Setiap kelompok terdiri dari satu sampan yakni 11 orang, satu perahu 8 orang atlet pertama, dua orang cadangan, satu orang offisial. Lomba tersebut dalam rangka memeriahkan hari raya Idul Adha 1438 H di Kabupaten Sekadau.
"Terima kasih kita ucapkan kerja keras panitia dan pada sponsor, sehingga kegiatan lomba sampan Desa Mungguk dapat terselenggara dengan baik, meski dengan anggaran minim," ucap Ketua penitia, Abang Baharudin Armaya.
Pada lomba tersebut, Bintang hitam dari Sungai Ayak keluar sebagai pemenang. Sedangkan juara kedua Gegah Buana, dari Mungguk. Kibas A dari Merapi dan Racun Kapuas dari Suak Payung, Sungai Ringin harus puas di posisi 3 dan 4.
"Masing-masing pemenang mendapatkan hadiah juara 1 mendapatkan uang pembinaan Rp3.500.000,00, juara Rp2.500.00.00, juara 3 mendapatkan Rp1.500.000,00, juara 4 juara harapan mendapatkan Rp1.000.000,00 + Piagam dan piala tetap+ masing-masing mendapatkan 5 karung beras dari panitia pelaksana," ujarnya usai lomba.
Ia melanjutkan selaku panitia pelaksana menyampaikan terimakasih kepada Bank Kalbar, para masyarakat yang telah berpartisipasi menyumbangkan tenaga dan biaya dalam menyukseskan lomba ini.
"Harapan kita, tentunya kedepan supaya kegiatan ini terus berkelanjutan seperti pada tahun 2018 dan selanjutnya. Kegiatan ini bisa menjadi daya tarik daerah dan juga ini tentunya memberikan efek yang positif bagi kita, terutama pemerintah daerah," jelasnya.
Sementara itu, Kades Mungguk Agustami, menyampaikam terima kasih kepada panitia, dan juga kepada para sponsor lomba sampan. Lomba ini diselenggarakan tentunya dalam rangka memeriahkan hari raya Idul adha, di desa mungguk.
"Kita lihat bersama, kegiatan ini sukses luar biasa. Harapan kedepan makin meriah. Semakin bayak peserta yang mengikuti lomba, tentunya membuat semakin baik suatu even," pungkasnya.
Lomba Sampan Meriahkan Idul Adha di Sekadau Hilir
Selasa, 5 September 2017 8:19 WIB