Kapuas Hulu (ANTARA) - Bupati Kapuas Hulu, Abang Muhammad Nasir mengaku telah memanggil panitia open turnamen lomba sampan Bidar se - Kalbar agar pelaksanaan perlombaan tersebut mematuhi protokol kesehatan, bahkan peserta lomba yang berasal dari luar Kapuas Hulu mesti dilakukan rapid tes.
" Saya tadi diminta membuka lomba sampan Bidar se - Kalbar itu, tetapi saya tidak menolak, karena seharusnya kegiatan besar seperti itu harus mengacu kepada protokol kesehatan dan panitia tadi sudah saya panggil," kata Abang Muhammad Nasir, di Putussibau, Ibu Kota Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Jumat.
Disampaikan Nasir, open turnamen lomba sampan bidar itu sudah telanjur di selenggarakan untuk itu panitia diminta melakukan rapid tes kepada peserta yang berasal dari luar Kapuas Hulu.
Baca juga: Satu petugas kesehatan Puskesmas Putussibau Utara terpapar COVID - 19
Baca juga: Lomba sampan bidar se-Kalbar di Kapuas Hulu sambut HUT ke-75 RI
Nasir mengaku tidak ada niat lain, agar panitia melaksanakan protokol kesehatan, tetapi itu untuk kebaikan bersama dalam mengantisipasi sebaran COVID - 19, apalagi saat ini di Kapuas Hulu sudah satu terpapar COVID - 19.
" Kegiatan kenegaraan saja untuk Hut RI dibatas dengan mengacu kepada protokol kesehatan, apalagi untuk kegiatan - kegiatan keramaian, jadi sekali lagi saya minta panitia lakukan rapid tes tidak ada maksud lain, tetapi itu untuk kebaikan kita bersama, tetapi terkadang masyarakat tidak paham, bahkan mengabaikan protokol kesehatan," kata Nasir.
Terkait izin kegiatan, kata Nasir itu sudah kewenangan pihak kepolisian untuk izin keramaian dan dari gugus tugas untuk standar protokol kesehatan.
" Karena itu sudah terlanjur dilaksanakan maka panitia saya panggil agar melakukan rapid tes kepada peserta lomba sampan bidar," tegas Nasir.
Open turnamen lomba sampan Bidar se - Kalimantan Barat tersebut di ikuti 132 peserta dari berbagai daerah di Kalimantan Barat dan di pusatkan di Sungai Kapuas, Putussibau Ibu Kota Kabupaten Kapuas Hulu.
Baca juga: Lomba sampan bidar Desa Tanjung Dusun Teluk Pasir dibuka
Baca juga: Seratus Pendayung Belah Sungai Kapuas
Baca juga: Lomba Sampan Bidar meriahkan HUT Sintang
Bupati Kapuas Hulu minta peserta lomba sampan bidar di rapid tes
Jumat, 14 Agustus 2020 16:54 WIB