Putussibau (ANTARA) - Dansatgas TMMD Regtas ke-110 Kodim 1206/Putussibau, Letkol Inf Jemi Oktis Oil sangat menyambut baik kunjungan Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan bersama rombongan. Didampingi Dansatgas TMMD ke-110, Bupati Kapuas Hulu itu melakukan peninjauan langsung ke proyek TMMD yang dilaksanakan di Kecamatan Hulu Gurung.
"Dalam kesempatan tersebut, kemarin Jumat (5/3) bupati dan rombongan meninjau sejumlah proyek pembangunan pembukaan badan jalan yang menghubungkan antara dua desa berbeda kecamatan," kata Dansatgas TMMD Regtas ke-110 Kodim 1206/Putussibau, Letkol Inf Jemi Oktis Oil, Sabtu.
Baca juga: Personil Satgas TMMD gendong anak-anak SD bantu seberangi sungai
Ia menjelaskan, peninjauan tersebut dilaksanakan sebagai salah satu tolak ukur pelaksanaan TMMD ke-110 yang sedang dikerjakan di wilayah Kab, Kapuas Hulu ini.
Dalam kesempatan itu Dandim 1206/PSB menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Kapuas Hulu, karena sudah mempercayakan TNI khususnya Kodim 1206/PSB melalui TMMD ini.
"Kami akan selalu mendukung program pembangunan pemerintah daerah di manapun kami siap," tutupnya.
Baca juga: Personel TMMD Kodim 1206/PSB jalin kedekatan dengan anak - anak
Baca juga: Rombongan Bupati Kapuas Hulu tinjau lokasi pelaksanaan TMMD Pengkadan
Baca juga: Serka Sukirman, Personil TNI-AU siap sukseskan TMMD ke-110 Kodim 1206/PSB
Dansatgas TMMD Kodim 1206/PSB Sambut baik kunjungan Bupati Kapuas Hulu
Sabtu, 6 Maret 2021 16:22 WIB