Pontianak (ANTARA) - Wakil Walikota Pontianak Bahasan menilai Pontianak Creative and Culinary Festival sebagai upaya untuk memajukan ekonomi kreatif yang ada di daerah itu, sehingga memberikan dampak luas perekonomian.
"Saya berharap dalam acara Pontianak Creative and Culinary Festival ini, penyelenggara dapat bekerja sama dengan semua pihak usaha kreatif agar dapat meningkatkan sektor ekonomi kreatif di Pontianak. Sektor ekonomi kreatif tentu memberikan dampak luas untuk kemajuan ekonomi daerah,” ujarnya di Pontianak, Kalimantan Barat, Kamis.
Baca juga: Peluncuran buku awali pembuka Festival Ekonomi Kreatif
Festival yang digelar tersebut adalah juga langkah kongkrit untuk memamerkan hasil karya para pelaku usaha kreatif dan mengenalkan kuliner daerah yang ada di Kalimantan Barat.
"Sebagai kota jasa, ekonomi kita dapat mengambil peluang dari sektor ekonomi kreatif seperti kuliner, fesyen, dan sektor lainnya agar mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi ,” papar dia.
Sementara itu Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kota Pontianak Syarif Saleh menyebutkan bahwa Pontianak Creative and Culinary Festival yang berlangsung sejak 16 - 20 Oktober 2019 di Halaman Parkiran A Yani Mega Mall Pontianak bertujuan untuk mengenalkan dan mempromosikan para pelaku ekonomi kreatif dan melestarikan kuliner yang ada di Kota Pontianak.
Baca juga: Pemkot Pontianak berharap kampung batik jadi kawasan ekonomi kreatif
"Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan para pelaku ekonomi kreatif dan mempromosikan kuliner daerah yang ada di Kota Pontianak. Selain itu juga untuk mengembangkan sektor ekonomi kreatif dan pariwisata dalam mendukung kota ini sebagai kota jasa dan perdagangan, “ kata dia.
Kegiatan pameran tersebut juga merupakan merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT Kota Pontianak ke-248 tahun pada 23 Oktober mendatang.
Ajang tersebut tidak hanya menyajikan kuliner, tetapi juga melibatkan para penggiat seni musik, film, penggiat literasi, dan photography serta lainnya. Sejumlah acara menarik dan lomba dihadirkan panitia untuk menyemarakkan kegiatan tersebut.
Baca juga: Bekraf dorong kontribusi industri kreatif digital di Kalimantan Barat
Baca juga: Sudah waktunya ekonomi kreatif Indonesia mendunia
Baca juga: Bekraf hubungkan pelaku ekraf Pontianak dengan perbankan